Home » , » Bisnis Usaha Jualan Makanan Untuk Anak Sekolah

Bisnis Usaha Jualan Makanan Untuk Anak Sekolah

Jumpa lagi di artikel yang masih berhubungan dengan kuliner, namun kali ini kami akan mengulas tentang bisnis makanan yang marketny adalah anak-anak sekolahan disini anak SD ya. Tapi sebelum itu coba lihat video dibawah ini dimana bapak yang menjual salah satu jenis makanan (bakso/cilok) sampai terlihat kewalahan dalam menangani pembeli anak-anak :)


Video tersebut kami ambil ketika kami mengamati ini penjual bener-bener cept banget dalam menyajikan makanannya ternyata karena pembelinya juga ramai, sampai-sampai kecap dna saos mereka ambil sendiri.


Gambaran video tersebut jika kita bisa cerdik mengamatinya, peluang usaha yang berhubungan dengan makanan khususnya untuk anak-anak kami rasa cukup potensial dan menjanjikan. Bisnis makanan adalah bisnis yang seakan tidak ada habisnya, apalagi anak-anak ketika mereka sudah suka rasanya maka mereka biasanya akan terus membelinya

Apakah Anda ingin mencobanya? ada strategi yang bisa Anda terapkan. Kita harus tahu bahwa anak-anak sekolahan akan jajan di jam-jam tertentu, jam istirahat dan juga jam pulang. Ketika kita ingin  usaha kita maksimal maka sebaiknya tidak hanya di satu tempat kita menjualnya, namun di banyak sekolahan. Lha, kan jamnya sama, bagaimana bisa? nah itu dia, kita harus memiliki karyawan 3-5 orang untuk menjual produk kita di 3-5 lokasi yang berbeda di jam yang sama. Namun sebelum itu memang kita harus trial di satu tempat terlebih dahulu, apakah makanan yang kita jual itu cocok buat konsumen kita (anak-anak)? atau tidak? ketika sudah cocok dan terlihat cukup bagus prospeknya maka baru kita duplikasi dengan menambah cabang di beberapa tempat yang berbeda.

Jenis makanan yang bisa kita lakukan di dalam bisnis usaha ini tidaklah rumit dan ribet, makanan yang sederhana saja akan membuat anak-anak suka. Yang terpenting makanan khas, enak, sehat dan Anda harus selalu menjaganya. Kesehatan buat anak-anak sangat penting ketika makanan Anda sehat dan enak rasanya maka anak-anak tidak sungkan akan terus membelinya.

Ada beberapa jennis makanan yang dijual di area sekolahan yang pernah kami lihat misalnya bakso cilok yang sepeti ada di video tesebut, jualan buah/rujak, kue leker, martabak mini/terang bulan dan beberapa jenis makanan lainnya. Ketika kita ingin memanfaatkan peluang usaha ini yang terpenting adalah jaga kualitas makanan (rasa enak dan harus higienis/sehat) karena berawal dari situlah insyaAllah makanan yang kita jual akan cukup bagus dalam penjualannya. Mau mencoba?

0 comments: